Kamar Anak Segar Berkarakter
Hadirkan kamar anak yang dapat membuat mereka betah beraktivitas di sana. Ini akan memberikan energi positif anak yang lebih mencintai rumahnya. Berikut beberapa ide segar untuk merencanakan kamar buah hati tercinta.
Biru Putih Tegas Feminin
Padukan skema warna biru dan putih yang tegas untuk memberikan gaya tersendiri pada kamar anak. Putih nan bersih juga biru dongker, memberikan finishing kamar tidur anak-anak berkesan dingin. Putih dapat diaplikasikan sebagai seprai dan sarung bantal (dapat pula digunakan pada bed cover)sedangkan biru dongker bisa diaplikasikan pada runner ranjang.
Paduan ini merupakan paduan warna abadi yang tak akan membosankan. Di tengah ranjang, letakkan beberapa bantal lucu (ada yang berwarna biru senada runner ranjang juga soft pink bermotif kartun) dan beberapa aksesoris cantik pada selambu ranjang untuk menambah sentuhan feminin.
Kamar Pink Anak Perempuan
Padukan seprai, gorden, dan aksesori ruang warna pink terang untuk membuat kamar tidur nuansa pink bagi anak perempuan. Pajang sebuah bantal hiasan berbentuk kepala hello kitty, aksesori berbentuk bunga matahari (semacam boneka yang dapat melilit) di tiang tempat tidur tingkat. Maupun boneka ular yang dapat melilit di ranjang bagian atas.
Tambahkan sebuah selimut warna pink yang lebih matang dari seprai sehingga paduan ini meningkatkan sentuhan girly pada kamar anak.
Nuansa Merah Bold
Tema merah bold dapat dihadirkan di kamar anak yang lebih berkesan funky . Padukan lantai dengan gaya hitam-putih papan catur dan dinding bercat merah bold. Kontras lantai monokrom dan dinding merah akan terasa retro sesuai dengan karakter anak yang sedang beranjak dewasa.
Pilihan perabot sebaiknya mengikuti nuansa yang sudah dominan dari warna dasar kamar. Meja belajar hitam putih, dipan ranjang berwarna hitam, maupun pernik meja berwarna merah, dapat dipadukan dengan apik. Tambahkan beberapa aksesori warna lain, misal, poster rock, penghargaan platinum, dan masih banyak lagi.
Sumber : dari berbagai sumber
0 komentar