Cara Mempercantik Rumah Berpanel Kayu

by - 01.09



Rumah-rumah berpanel kayu dan bata ekspos memang terkesan lebih hangat dan intim. Akan tetapi, kesan padat, intimidatif dan menyeramkan tak kalah kuat. 

Jika Anda membeli rumah bekas-pakai dan mendapati adanya panel kayu yang tidak Anda suka, sebaiknya lakukan hal berikut ini:

Seorang kontributor dalam Houzz.com, Christina Katos melakukan hal sederhana untuk mengubah kesan "berat" pada dinding berpanel kayu di rumahnya. Dia mengecatnya dengan warna putih yang hangat. Tepatnya, dia menutup dinding kayu tersebut dengan dua pelapis primer dan dua lapis cat putih. 

Lewat cara ini, dia berhasil membuat sebuah ruangan yang terkesan nyaman dan menenangkan. Christina kemudian juga menutup lantai dengan lembaran penutup lantai vinyl. Pilihannya jatuh pada corak kayu Walnut Amerika. Antara dinding kayu berwarna putih dan lantai vinyl tampak bersanding dengan cantik dan tidak tampak "berat" seperti sebelumnya.

Selain ruang yang sebelumnya digunakan sebagai ruang bermain anak tersebut, Christina juga mewarnai akses menuju lantai bawah tanah dengan warna putih. Panel vertikal yang masih tampak pada dinding akses tersebut memberikan ilusi ketinggian bagi ruang dengan ukuran terbatas. Sebenarnya, baik panel vertikal maupun panel horizontal, keduanya mampu memberikan efek yang cantik. Hanya saja, penggunanya perlu mengetahui efek yang akan ditimbulkannya dan memanfaatkan efek tersebut. 

Mewarnai panel kayu dengan warna putih juga memiliki berbagai "gaya". Selain menutup dengan sempurna, Anda juga bisa memberikan kesan kuno atau antik. Gunakan amplas dan sedikit imajinasi untuk memberikan kesan worned out pada dinding tersebut.

Jangan takut mencoba berbagai warna untuk menutupi dinding berpanel kayu di rumah Anda! Cobalah warna hijau atau biru muda. Padukan kayu dengan warna-warni lembut tersebut dengan plafon berwarna putih dan lantai kayu. Selamat berkreasi!


Sumber :www.houzz.com


You May Also Like

0 komentar