Perhatikan Hal Berikut Sebelum Bangun Hunian Smart Living

by - 16.40



Bicara mengenai tempat tinggal, belakangan ini konsep smart living atau gaya hidup cerdas semakin banyak diterapkan oleh para arsitek. Gaya hidup praktis dan upaya memanfaatkan lahan yang sempit adalah beberapa alasan konsep ini semakin digandrungi.

Konsep smart living intinya merupakan konsep tempat tinggal yang tak hanya berpusat pada estetika, namun juga kondisi sang pemilik dan lingkungan sekitarnya. Perhatikan hal-hal yang harus diperhatikan sebelum membangun hunian smart living berikut ini : 

Kenyamanan 
Sebuah tempat tinggal harus lah membuat pemiliknya merasa nyaman. Definisi nyaman berarti sang pemilik merasa rumahnya adalah tempat di mana dirinya mendapatkan privasi yang mereka inginkan tanpa merasa terganggu. Keadaan serta kondisi rumah pun harus sesuai dengan keinginan sang pemilik.


Keamanan 
Aspek lain yang berkesinambungan dengan kenyaman ialah keamanan. Sebuah hunian atau tempat tinggal harus memberikan rasa aman tak hanya bagi pemilik, namun juga bagi keluarga pemilik dan barang-barang pribadi sang pemilik rumah.

Selain itu, lingkungan tempat tinggal juga harus memberikan rasa aman. Dalam hal ini memungkinkan untuk mengenal tetangga sehingga pemilik merasa nyaman saat meninggalkan rumah dalam keadaan kosong.


Sehat

Sehat dalam konsep hunian smart living terbagi dalam beberapa hal. Arsitektur dan bentuk bangunan misalnya. Hunian yang sehat harus memiliki sistem ventilasi yang baik di mana aliran udara dapat dengan mudah keluar masuk rumah.
Tak hanya itu, banyak rumah dengan konsep smart living memiliki jendela kaca besar sehingga pencahayaan alami didapatkan di siang hari dan mengurangi pemakaian listrik. Sinar matahari diketahui baik bagi kesehatan pemilik dan rumah itu sendiri.

Sistem drainase dan tempat pembuangan sampah pun harus diperhatikan. Pasalnya, hunian sehat tak hanya menyehatkan sang pemilik rumah, namun harus juga menyehatkan orang dan lingkungan sekitar.


Efisien
Aspek ini merupakan hal yang paling sulit diterapkan dalam membangun rumah dengan konsep smart living. Efisien berarti semua ruangan memiliki fungsi masing-masing dan tidak ada satu pun sudut rumah yang tidak terpakai atau dibiarkan kosong.

Salah satu contoh yaitu adanya kamar tamu. Seringkali kamar tamu hanya digunakan sesekali. Padahal ruangan yang dipakai menjadi kamar tamu dapat digunakan menjadi ruangan lain yang lebih bermanfaat. Hal ini yang terkadang membuat tempat tinggal menjadi kurang efisien. 

Sumber : VIVAlife 

You May Also Like

0 komentar