Warna Cat Pengaruhi Sukses Karyawan

by - 05.14



Tahukah Anda, ternyata ada beberapa warna cat mempengaruhi kesuksesan karyawan di kantor dalam bekerja. Warna-warna tersebut dipercaya dapat membuat karyawan menjadi lebih fokus, produktif dan kreatif.

Warna-warna apa saja yang disarankan? Berikut penjelasannya yang dilansir dari Inhabitat :)

Merah
Warna merah pada dinding membuat kinerja karyawan 31 persen lebih baik saat mengerjakan tugas yang membutuhkan fokus seperti membaca dan anagram.

Beige
Warna beige dan krim ini cocok digunakan pada perusahaan yang bergerak disektor keuangan seperti bank, perencana keuangan,dan kantor pengacara. Warna ini menimbulkan kesan sophisticated dan elegan.

Biru
Biru merupakan lambang dari kejujuran, kalem, aman dan nyaman. Oleh karena itu, warna ini sangat cocok digunakan oleh kantor yang selalu berurusan dengan angka, seperti perusahaan akuntan.

Hijau
Hijau merupakan pilihan yang tepat untuk membangun atmosfer keseimbangan dan kesejukan. Warna ini cocok di gunakan pada kantor yang bergerak pada pertukaran uang karena harus membutuhkan konsentrasi yang tinggi

Sumber : Okezone

You May Also Like

0 komentar