Konsep Rumah Kembali ke Alam

by - 00.00


Motif-motif yang menjurus kembali ke alam kini tengah digemari. Tidak hanya di busana, tetapi juga di dunia interior. Misalnya saja motif ikan-ikanan dan penghuni laut lainnya. Lantas di mana motif seperti ini cocok Anda letakkan? Simak tips berikut.

TIANG GORDEN
Ujung tiang gorden juga bisa diseragamkan dengan tatanan rumah. Seperti pada gambar, terlihat motif kerang, ikan, atau kuda laut. Tak sulit, lo, membuatnya. Anda tinggal membentuk motif yang Anda sukai dari kayu lalu menyekrupkannya ke dalam tiang gorden Anda.

KESET HANDUK
Tak sulit mencari keset atau karpet kecil yang bermotf ikan sekarang ini karena tengah digemari. Anda bisa meletakkan keset ini di depan kamar mandi atau kalau berupa karpet, di tempat-tempat tertentu yang penataannya sejenis.

LEMARI KECIL
Jangan abaikan penampilan lemari kecil. Meski sepele, lemari serupa ini dapat juga, lo, memberi aksen memikat. Toh, Anda cuma tinggal memberi gambar dan mewarnainya sesuai warna sekitarnya.

BINGKAI CERMIN
Masih ada benda lain yang bisa pula Anda padukan dengan motif ikan. Misalnya, bingkai cermin. Gunakan saja kayu tipis yang sudah diampelas. Gambari dengan motif yang Anda inginkan lalu beri warna. Agar tampak alami, jangan gunakan kuas untuk mewarnainya. Spons kasar untuk cuci perabot, lebih tepat untuk menghasilkan teknik cat serupa ini.




Sumber : Berbagai Sumber

You May Also Like

0 komentar