Rumah Dengan Konsep Atap Buka-Tutup

by - 22.00


Salah satu jalan keluar mengatasi udara pengap dan panas di dalam rumah adalah dengan membuat saluran udara atau ventilasi. Namun, terkadang ruang yang tersedia tidak memungkinkan untuk memasang jendela. Untunglah teknologi konstruksi bangunan sekarang Ini menyediakan solusinya, atap yang bisa dibuka-tutup.

Fungsi atap buka-tutup Ini beragam, yakni untuk atap pergola (carport), dapur, koridor, tempat jemuran pakaian, teras, taman, void, garasi, kolam renang, dan sebagainya. Memakai atap buka-tutup dapat menjadi salah satu solusi untuk mengurangi penggunaan listrik di siang hari. Menggunakan atap yang bisa di buka-tutup bisa membuat sirkulasi udara lancar. Namun pada saat turun hujan atap mesti dalam kondisi tertutup. Tergantung kondisi ruangan saja.

Cara kerja atap ini bisa dilakukan secara manual dan otomatis. Untup atap jenis manual, pengoperasian cukup dengan menarik dua tali yang dikaitkan pada besi penghubung daun-daun atap. Jika dijalankan secara otomatis menggunakan motor penggerak bertenaga listrik.




Sumber : Berbagai Sumber

You May Also Like

0 komentar